Personel TNI Sulap Lahan Rawa Seluas 500 Hektare, Jadi Apa?

TNI Pinrang ubah rawa 500 hektare jadi lahan pertanian

Kotanusantara.id, TNI melakukan optimalisasi rawa seluas 500 hektare menjadi lahan pertanian. Hal itu diungkapkan oleh Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 1404 Pinrang, Sulawesi Selatan (Sulsel), Letkol Inf Abdullah Mahua.

Di Pinrang, lahan rawa itu tersebar di lima Kecamatan yakni, Kecamatan Suppa, Lanrisang, Mattiro Sompe, Duampanua, dan Kecamatan Watang Sawitto.

 

TNI Pinrang ubah rawa 500 hektare jadi lahan pertanian. (Z Creators/Moh Faizal Lupphy )

“Kodim 1404 Pinrang merupakan kodim yang melaksanakan penanaman perdana dan tercepat di seluruh Indonesia dengan seluas 500 Ha yang tersebar di Kabupaten Pinrang,” ucapnya, Selasa (2/7/2024).

Program optimalisasi lahan rawa di Kabupaten Pinrang adalah fokus utama Kodim 1404 Pinrang. Kunci keberhasilan dari optimalisasi program ini, yaitu kerja sama antara Kementerian Pertanian, Pemerintah Daerah, dan masyarakat setempat.

“Kami melakukan berbagai kegiatan, mulai dari pengecekan saluran irigasi. Perbaikan infrastruktur yang rusak hingga mengerahkan alat berat agar pengerjaan lebih efektif,” sebut Abdullah yang juga pejabat Mantan Perwira Penghubung Kodim 1417/Kendari ini.

Di lahan rawa yang dikerjakan TNI Pinrang, salah satu komoditas yang dikembangkan adalah padi. Sebab, padi merupakan komoditas yang relatif mudah dibudidayakan.

Sementara itu, pemakaian teknologi juga ditekankan untuk mendukung keberhasilan panen para petani.

“Pemanfaatan teknologi ini, menjadi kunci keberhasilan dalam mengubah lahan rawa yang kurang produktif menjadi lahan pertanian yang subur dan menguntungkan,” jelas Abdullah.

Pengerjaan program optimalisasi lahan rawa ini, tidak lepas dari arahan Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) 14/Hasanuddin untuk memberikan pelayanan terbaik kepada negara.

Tugas dan tanggung jawab tersebut diamanahkan melalui Kementerian Pertanian, untuk mendukung ketahanan pangan dalam rangka penanganan darurat pangan nasional.

“Kami bekerja secara maksimal dalam memberikan pelayanan yang terbaik,” pungkasnya.

 

Sumber : indozone.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait